Selamat Datang di Website SUPM Tegal
Ramai-ramai Susun Dupak Model Baru

Ada suasana yang beda dari biasanya pada guru-guru SUPM Tegal. Mereka ramai-ramai menyusun daftar usulan angka kridit (Dupak). Maklumlah, mereka harus belajar menyusun dupak sebagaimana ketentuan PERMENPAN & RB No.16 Tahun 2009 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya. “Harus belajar lagi, biar tambah pintar,” kata Achamad Johari, S.Pd. di tengah kesibukannya menyusun administrasi pembelajaran.

Kesibukan itu nampak jelas ketika para guru SUPM Tegal saling bertanya jawab sambil menyusun Dupaknya masing-masing. Tak ada bedanya dengan siswanya, saat belajar kelompok di kelas. “Maklumlah, barang baru,” ujar Sumiarsih, S.Pi yang mengaku harus belajar lagi untuk dapat menyusunnya dengan baik.
Diawali dengan penjelasan teknis penyusunan Dupak oleh Drs. Hendro Soetarto, M.Pd pada Januari 2024 yang lalu. Lalu mulailah mereka menyusun beramai-ramai di ruang guru. Mereka hampir satu minggu nampak sibuk. Hasilnya, ada sekitar 20 dari 33 guru yang  mengusulkan Dupak pada periode 2013 ini. “Jumlah ini mungkin yang paling banyak dibanding periode-periode sebelumnya,” ujar Ka. Urusan Kepegawaian, Maruli Simanjuntak, S.H.


No comments:

Post a Comment